Bupati Pati Sadewo Dikabarkan Ditangkap KPK
selalu.id - Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK ) menangkap Bupati Pati Sudewo dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang digelar di Pati, Jawa Tengah, pada Senin (19/1) hari ini.
Benar, salah satu pihak yang diamankan dalam peristiwa yang tertangkap tangan di Pati adalah saudara SDW, ujar Juru Bicara KPK Budi Prasetyo dalam keterangan tertulis.
Budi mengatakan saat ini Sudewo tengah diperiksa oleh penyidik KPK di Polres Kudus sebelum akan dibawa ke Jakarta.
selalu.id - Selain Madiun, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) juga melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap Bupati Pati, Sadewo, Senin (19/12026).
Juru bicara KPK Budi Prasetyo membenarkan terkait informasi adanya operasi di wilayah Pati, Jawa Tengah tersebut.
"Benar, salah satu pihak yang diamankan dalam peristiwa yang tertangkap tangan di Pati adalah saudara SDW, ujar Juru Bicara KPK Budi Prasetyo dalam keterangan tertulis.
Saat ini tim KPK masih tengah melakukan pemeriksaan terduga di Mapolres Kudus.
Berdasar informasi yang diterima selalu.id, kasus OTT di wilayah Pati ini terkait kasus konstruksi. Namun demikian, Budi masih belum menjelaskan detail kasus yang menjerat orang nomor satu di wilayah Pati tersebut.

Penulis di iniloh.com. Misi kami membongkar informasi rumit jadi bacaan yang ringan dan berguna untukmu, dari yang kompleks jadi mudah, dari yang membingungkan jadi jelas.










