Calon Mahasiswa Wajib Tahu! UNAIR Buka Banyak UKM dan Beasiswa Berlapis

selalu.id - Universitas Airlangga (UNAIR) memastikan mahasiswa baru memiliki ruang luas untuk mengembangkan potensi diri melalui berbagai kegiatan kemahasiswaan hingga dukungan beasiswa yang beragam.
Direktur Kemahasiswaan UNAIR, Dr. Eko Supeno, menyampaikan bahwa UNAIR menyediakan banyak pilihan kegiatan bagi mahasiswa, mulai dari Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), perlombaan akademik, hingga kompetisi nonakademik.
“Calon mahasiswa yang ingin masuk UNAIR harus tahu, selain fokus kuliah, mahasiswa juga didorong aktif mengasah minat dan bakat. Ini menjadi bagian penting dari proses aktualisasi diri generasi muda,” ujar Eko, Jumat (16/1/2026).
UNAIR, lanjut Eko, memberikan dukungan penuh terhadap pengembangan mahasiswa di berbagai bidang. Sarana dan prasarana pendukung seperti student center, lapangan olahraga, serta fasilitas UKM disiapkan untuk menunjang aktivitas mahasiswa.
Tak hanya itu, UNAIR juga mengembangkan UKM kewirausahaan sebagai upaya mencetak entrepreneur muda dari kalangan mahasiswa.
“Kami ingin mahasiswa tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga siap bersaing di dunia nyata,” katanya.
Selain ruang pengembangan diri, UNAIR juga memberikan perhatian serius terhadap akses pendidikan melalui berbagai skema beasiswa. Mulai dari Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K), beasiswa pemerintah pusat, pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten/kota, hingga beasiswa dari pihak swasta.
“Dengan beragam beasiswa ini, alasan ekonomi seharusnya tidak lagi menjadi penghalang untuk kuliah. Tingkatkan kemampuan dan tetap semangat belajar agar bisa memenuhi persyaratan beasiswa,” tegas Eko.
Saat ini, UNAIR juga tengah mengembangkan program Airlangga Juara, yang dirancang untuk membangun iklim kompetisi sehat di bidang akademik maupun nonakademik.
“Menjadi juara tidak selalu soal piala. Mahasiswa yang berhasil lulus sarjana juga seorang juara. Jadilah juara di setiap aspek kehidupan dan manfaatkan setiap peluang yang ada,” pungkasnya.

Tags:

You May Also Like

Bandara Notohadinegoro Kini Miliki Layanan BBM Pesawat, Harga Tiket Jadi Lebih Murah
Bandara Notohadinegoro Kini Miliki Layanan BBM Pesawat, Harga Tiket Jadi Lebih Murah
Tim Gabungan Kejaksaan Tangkap DPO Terpidana Kasus Kredit Fiktif di Bali
Tim Gabungan Kejaksaan Tangkap DPO Terpidana Kasus Kredit Fiktif di Bali
Pemkot Mojokerto Umumkan Pemenang Pengadaan Alat Tulis Kantor, Ini Daftarnya
Pemkot Mojokerto Umumkan Pemenang Pengadaan Alat Tulis Kantor, Ini Daftarnya
Pemkot Surabaya Anggarkan Rp 5 Juta per RW, Arif Fathoni: Investasi SDM untuk Tangkal Hoaks
Pemkot Surabaya Anggarkan Rp 5 Juta per RW, Arif Fathoni: Investasi SDM untuk Tangkal Hoaks
Arus Peti Kemas Tembus 13,34 Juta TEUs, Tumbuh 6,87 Persen
Arus Peti Kemas Tembus 13,34 Juta TEUs, Tumbuh 6,87 Persen
Wali Kota Eri Sebut Proyek Flyover Taman Pelangi Jadi Kunci Atasi Banjir Surabaya Selatan
Wali Kota Eri Sebut Proyek Flyover Taman Pelangi Jadi Kunci Atasi Banjir Surabaya Selatan