Prasarana Sekolah Rakyat di Mojokerto Kian Lengkap, Kini Ada Lapangan Olah Raga Indoor

selalu.id - Sarana dan prasarana Sekolah Rakyat Menengah Pertama (SRMP) 15 di Kabupaten Mojokerto semakin lengkap dengan adanya aula yang juga dijadikan lapangan olah raga indoor.
 
Pemkab Mojokerto menggelontorkan anggaran 1,6 miliar untuk membangun sejumlah gedung di SRMP 15 guna peningkatan kopetensi bagi para siswa.
 
Hal itu sejalan dengan dukungan dan komitmen Pemkab Mojokerto terhadap program langsung dari Presiden Prabowo Subianto di daerah.
 
Kabid Penataan Bangunan Gedung (PBG) Dinas PUPR Kabupaten Mojokerto, Doddy Prasetyo mengatakan, berbagai fasilitas di lingkungan Sekolah Rakyat (SR) terus dipenuhi.
 
"Salah satu sarana prasarana terbaru yang dibangun pemkab Mojokerto ada aula, pos satpam dan UKS," kata Doddy, Rabu (7/1/2026)
 
Doddy menambahkan, dianggarkan sebesar Rp 1,6 miliar pada APBD 2025, sejumlah fasilitas tersebut sudah tuntas dibangun sejak Desember lalu dan kini sudah bisa dimanfaatkan untuk kegiatan para siswa SR setiap harinya.
 
Konstruksi atap baja dan galvalum, para penghuni tak perlu khawatir atas kekuatan bangunan tersebut. Selain dipastikan aman, juga nyaman saat beraktivitas di bawahnya.
 
"Utamanya untuk aula, bangunannya kita buat luas, dengan lebar 27 meter x 7 meter. Jadi fungsinya juga kita buat sebagai lapangan olah raga futsal," jelasnya.
 
Menurutnya, pemenuhan sarpras tersebut tak lain untuk mendukung keberlangsungan Sekolah Rakyat Menengah Pertama 15 di bumi Majapahit. Termasuk dalam mengembangkan bakat dan potensi para siswa saat mengenyam ilmu di lembaga pendidikan yang di bawah kendali Kementerian Sosial tersebut.
 
"Alhamdulillah, setelah dilakukan uji oleh tim, pembangunan aula, pos satpam dan UKS itu selesai tepat waktu, tepat mutu dan tepat biaya," pungkasnya.

Tags:

You May Also Like

Pemkot Surabaya Anggarkan Rp 5 Juta per RW, Arif Fathoni: Investasi SDM untuk Tangkal Hoaks
Pemkot Surabaya Anggarkan Rp 5 Juta per RW, Arif Fathoni: Investasi SDM untuk Tangkal Hoaks
Arus Peti Kemas Tembus 13,34 Juta TEUs, Tumbuh 6,87 Persen
Arus Peti Kemas Tembus 13,34 Juta TEUs, Tumbuh 6,87 Persen
Wali Kota Eri Sebut Proyek Flyover Taman Pelangi Jadi Kunci Atasi Banjir Surabaya Selatan
Wali Kota Eri Sebut Proyek Flyover Taman Pelangi Jadi Kunci Atasi Banjir Surabaya Selatan
3,5 Juta Jam Kerja Tanpa Kecelakaan Bawa PT PIM Sabet 3 Penghargaan K3 Provinsi Jatim
3,5 Juta Jam Kerja Tanpa Kecelakaan Bawa PT PIM Sabet 3 Penghargaan K3 Provinsi Jatim
Cerita Ibu dua Anak yang Keracunan MBG di Mojokerto
Cerita Ibu dua Anak yang Keracunan MBG di Mojokerto
Dicecar 48 Pertanyaan, Nenek Elina Diperiksa Polda Jatim Terkait Dugaan Pemalsuan Dokumen Tanah
Dicecar 48 Pertanyaan, Nenek Elina Diperiksa Polda Jatim Terkait Dugaan Pemalsuan Dokumen Tanah