Wawali Madiun Bagus Panuntun Pimpin PSI Jatim, Siap Bertarung di Pemilu 2029

selalu.id - Wakil Wali Kota Madiun F. Bagus Panuntun resmi dilantik sebagai Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai Solidaritas Indonesia Jawa Timur. Pelantikan tersebut menjadi momentum konsolidasi PSI Jatim menjelang kontestasi politik, khususnya Pemilu 2029.
Usai dilantik, Bagus menegaskan fokus utama seluruh jajaran PSI Jawa Timur adalah bertarung dan menambah kursi legislatif. Kader yang saat ini telah memiliki kursi diminta mempertahankan, sementara yang belum harus bekerja untuk merebut kursi baru.
“Tugas kita cuma satu: bertarung. Yang punya kursi harus mempertahankan, yang belum punya kursi harus menambah kursi,” tegas Bagus saat Rapat Koordinasi Wilayah di Gedung Dyandra, Surabaya, Jumat, 9 Januari 2026.
Bagus juga melaporkan kesiapan struktur PSI Jawa Timur kepada Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep. Ia menyebut hasil verifikasi struktur partai di Jawa Timur telah mencapai hampir 96 persen dan menjadi syarat pelaksanaan Rapat Koordinasi Wilayah.
“Saya laporkan ke Mas Kaesang, hasil verifikasi alhamdulillah hampir 96 persen. Ini syarat utama Rakorwil hari ini,” ujarnya.
Menurut Bagus, tantangan politik di Jawa Timur tidak ringan. Ia menyebut tahun 2025 menjadi fase penting untuk membangun mental bertarung kader hingga tingkat akar rumput.
“Jatim ini daerah bertarung keras. Kalau tidak siap bertarung, ya wassalam. Saya ingin setiap daerah punya peta pertarungan dan tahu siapa yang bisa menang di 2029,” katanya.
Ia juga menekankan bahwa politik tidak hanya soal struktur, tetapi juga ilmu dan mentalitas. Karena itu, konsolidasi didorong hingga tingkat RT dan kepala daerah dari PSI diwajibkan hadir dalam agenda koordinasi sebagai bagian dari penilaian kinerja partai.
“Semua kepala daerah wajib hadir. Ini penilaian utama apakah PSI benar-benar diperhatikan dan bekerja di daerah,” tambahnya.
PSI Jawa Timur menargetkan perolehan 100 kursi DPRD kabupaten dan kota se-Jawa Timur serta 8 kursi DPRD Jawa Timur pada Pemilu 2029.
Sementara itu, Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep mengungkapkan alasan di balik proses penetapan Bagus Panuntun sebagai Ketua DPW PSI Jawa Timur. Ia mengaku sengaja menguji kinerja Bagus sebelum menandatangani surat keputusan.
“Saya sebenarnya hampir punya masalah dengan Mas Bagus. Kartu hampir belum saya tanda tangani. Saya sengaja ingin lihat kinerjanya,” ujar Kaesang.
Menurut Kaesang, dalam waktu satu bulan verifikasi struktur PSI Jawa Timur mencapai 635 data atau sekitar 95 persen.
“Saya kasih target satu bulan, dan ternyata bisa. Itu yang membuat saya yakin,” imbuhnya.
Kaesang juga menilai perkembangan PSI di Jawa Timur cukup signifikan, termasuk munculnya kader berlatar aktivis yang kini menjabat kepala daerah.
“Ada aktivis seperti Pak Ali Muthorin yang terus membangun struktur di Malang Raya. Kita doakan beliau bisa jadi wali kota,” ucapnya.
Ia mengaku terkesan melihat perkembangan PSI di Jawa Timur saat pelantikan berlangsung.
“Waktu pelantikan saya merinding. Saya lihat PSI di Jawa Timur sudah sejauh7 ini,” pungkasnya.

Tags:

You May Also Like

Dicecar 48 Pertanyaan, Nenek Elina Diperiksa Polda Jatim Terkait Dugaan Pemalsuan Dokumen Tanah
Dicecar 48 Pertanyaan, Nenek Elina Diperiksa Polda Jatim Terkait Dugaan Pemalsuan Dokumen Tanah
Jember Marching Band Siapkan Tim Unggulan, 36 Atlet Lolos Seleksi Tahap Kedua
Jember Marching Band Siapkan Tim Unggulan, 36 Atlet Lolos Seleksi Tahap Kedua
Jawab Tantangan Wali Kota Eri, Ketua Harian PMI Surabaya Pastikan Bersinergi dengan Kampung Pancasila
Jawab Tantangan Wali Kota Eri, Ketua Harian PMI Surabaya Pastikan Bersinergi dengan Kampung Pancasila
Bersama BPIP, UNTAG Surabaya Perkuat Kurikulum Pancasila
Bersama BPIP, UNTAG Surabaya Perkuat Kurikulum Pancasila
Pengurus Baru PMI Surabaya Resmi Dilantik, Targetkan Donor Darah Masuk Kampung
Pengurus Baru PMI Surabaya Resmi Dilantik, Targetkan Donor Darah Masuk Kampung
Kejar Target Flyover Taman Pelangi, Pemkot Surabaya Ratakan Sisa Rumah di Jemur Gayungan
Kejar Target Flyover Taman Pelangi, Pemkot Surabaya Ratakan Sisa Rumah di Jemur Gayungan